Tega! Cucu Aniaya Nenek di Muara Jawa Hingga Memar dan Lebam
![]() |
Petugas Polsek Muara Jawa memeriksa WY pelaku penganiayaan terhadap neneknya sendiri (Foto: Istimewa) |
Seorang nenek berusia 66 tahun di kecamatan Muara Jawa, Kutai Kartanegara (Kukar) mengalami memar dan lebam akibat dianiaya cucunya sendiri berinisial WY (18).
Kapolres Kukar AKBP Arwin Amrih Wientama melalui Kapolsek Muara Jawa IPTU Rachmat Andika Prasetya mengungkapkan, kejadian itu telah dilaporkan Rahmad (36) anak kandung korban ke polisi, Sabtu (21/05) lalu.
Awalnya Rahmad berkunjung ke rumah ibunya di Jalan M Hatta, Gang Surya, Kelurahan Muara Jawa Ulu, Jumat (20/05) sore, namun ia kaget melihat lengan atas tangan kanan dan mata sebelah kiri ibunya memar dan lebam.
"Setelah ditanya, kemudian korban mengaku telah dipukul oleh cucunya yang selama ini tinggal satu rumah bersama ibunya," kata Kapolsek.
WY sendiri saat ditanya tidak mengakui perbuatanya. Rahmad yang merasa keberatan akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Muara Jawa dan menyerahkan pelaku untuk diproses lebih lanjut.
Berita Terpopuler
-
Laksmi, Guru SDN 004 saat praktik mengajar dengan pendekatan baru di SDN 003 Tenggarong Foto : Dok. Tanoto Foundation Jadikan Siswa...
-
Para penari dari Sanggar Tari Bangen Tawai, Desa Sungai Bawang, Kecamatan Muara Badak, saat tampil di acara Pengembangan Budaya Loka...
-
Habib H Abdul Qodir bin Umar Al Hasni ajak warga Kukar jaga persatuan dan mewaspadai aliran radikal (Foto: Endi) Al Habib H Abdul Qo...
-
Rumah Besar saat menjadi tempat perrhelatan pembukaan Pekan Kebudayaan Nasional Kaltim (Foto: Endi) Kediaman kerabat Kesultanan Kutai Kartan...
-
Kapolres Kukar yang baru AKBP Hari Rosena (kiri) dan AKBP Arwin Amrih Wientama (kanan) (Dok. Humas Polres Kukar) Pergantian Kapolres Kutai K...
Tidak ada komentar: