kutaikartanegaranews »
Media Sosial
,
News
,
Peristiwa
»
Kabar Buaya Muncul di Sungai Mahakam Desa Perjiwa Hebohkan Netizen
Kabar Buaya Muncul di Sungai Mahakam Desa Perjiwa Hebohkan Netizen
![]() |
Buaya yang tengah berada di tepi sungai Mahakam di kawasan Desa Perjiwa ini mendadak hebohkan netizen Foto: Facebook / Een Ayah Rachmah |
Sebuah kiriman akun facebook bernama Een Ayah Rachmah mendadak ramai dikomentari netizen, pasalnya pria ini memposting foto kemunculan seekor buaya di Desa Perjiwa, Kecamatan Tenggarong Seberang, Senin (21/08) kemarin.
"Ini saya Post sendiri, takutx ada yg gak pecaya bt yg lain. Ini buaya saya foto ketika sedang berjemur di bekas pelabuhan Very Perjiwa sblah Very gratis Golkar, karna klo cm lwat kata2 org byk yg gak percaya," tulisnya.
Sang pemilik akun mengatakan, ukuran panjang buaya yang dilihatnya diperkirakan mencapai kurang lebih 3 meter. Sontak usai memposting foto buaya tersebut akunnya ramai dikomentari netizen.
"Ngeri skrng banyak buaya berjemur," tulis Rupita Sari. Ucapan senada juga disampaikan akun Mbah Bedjo. "Ih serem...jd ngeri kalau main main di sungai mahakam sekarang," katanya.
Sementara akun Andri Afiat meminta hal ini segera direspon pihak terkait. "Laporkan az ke desa atw kecamatan secepatnya sblm terjadi korban, agar ad tindakan dari aparat, paling tidak hrs ad himbauwan hati2 dari pemerintah kukar bagi pengguna transportasi air," ujarnya.
Sebelumnya beberapa waktu lalu netizen juga dihebohkan dengan kemunculan buaya di sungai Mahakam, kawasan sekitar desa Loa Tebu dan Pal 6 Tenggarong.
Hingga berita ini diturunkan, penampakan buaya yang diposting akun Een Ayah Rachmah sudah 396 kali dibagikan dan dikomentari 274 netizen, serta di share ke berbagai jejaring sosial media lainnya. (end)
Berita Terpopuler
-
Charles Yohanes Aling (dua dari kiri) kini resmi menjabat sebagai Dandim 0906/Tenggarong (Foto: Endi) Kodim 0906/Tenggarong kini di ...
-
Balikpapan – PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) berhasil mencatatkan kinerja positif dengan memproduksi 632.5 juta standar kaki kubik (MMscf) g...
-
Akhiri masa tugas di Kukar, Letkol Inf Charles Alling gelar perpisahan dengan para awak media (Foto: Media Center Kodim 0906/KKR) Letkol Inf...
-
Masyarakat Kota Tenggarong patut berbangga dengan prestasi generasi muda di daerahnya, salah satunya adalah Annisa Nisfihani, Seorang Komiku...
-
Setelah merilis nama-nama siswa SMA sederajat yang masuk dalam peringkat 3 besar hasil Ujian Nasional (UN) 2015, Dinas Pendidikan (Diknas) ...
Tidak ada komentar: