kutaikartanegaranews »
Hukum
,
News
,
Polres Kukar
»
Operasi Lilin Mahakam 2019: Polres Kukar Bersinergi Dengan Instansi Terkait
Operasi Lilin Mahakam 2019: Polres Kukar Bersinergi Dengan Instansi Terkait
Kapolres Kukar, Dandim 0906/Tgr serta stakeholders terkait meninjau pasukan operasi lilin 2019 (Foto: Endi) |
Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Polres Kukar melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Terpusat Lilin Mahakam 2019, Kamis (19/12) pagi tadi.
Apel gelar pasukan yang dilaksanakan di halaman Mako Polres Kukar ini merupakan bentuk sinergi Polri dengan instansi terkait.
"Total ada 360 personel yang terlibat, terdiri dari unsur TNI-Polri, pemerintah daerah dan seluruh stakeholders terkait," terang Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho dalam keterangan persnya.
Dikatakannya, dalam Operasi Lilin tersebut. Polres Kukar akan menyiapkan 4 pos pelayanan dan 16 pos pengamanan di sejumlah titik, salah satunya di KM 38 Samboja.
Dalam kesempatan itu Andrias menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas di Kukar.dengan melakukan kegiatan yang membawa kesejukan, keamanan dan kedamaian.
Kapolres Kukar AKBP Andrias SN menyematkan pita tanda Operasi Lilin Mahakam 2019 (Foto: Endi) |
"Kami dari seluruh komponen aparat sudah siap untuk melaksanakan pengamanan yang tujuannya untuk memberikan keamanan dan kenyaman kepada masyarakat yang akan merayakan ibadah Natal maupun pergantian tahun," katanya.
Untuk pengamanan ibadah Natal di sejumlah gereja, sambungnya, akan melibatkan personel TNI-Polri, Satpol PP dan unsur stakeholders lainnya, diantaranya Banser.
"Kita bersinergi, tidak hanya satu instansi yang menjaga tetapi seluruhnya, termasuk Dinas Kesehatan kita tempatkan di titik-titik tertentu khususnya masyarakat yang akan ke Balikpapan atau Samarinda," jelas Andrias.
Dandim 0906/Tenggarong Letkol Inf Charles Alling mengatakan, TNI akan memberikan dukungan maksimal untuk memberikan rasa nyaman, ketenangan bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal maupun merayakan pergantian tahun.
"Seluruh kekuatan TNI yang ada di Kukar ini sudah mendapatkan instruksi untuk bisa bersinergi mulai dari level Kodim-Polres, Koramil-Polsek, termasuk unsur terbawah yaitu Babinsa terus bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dalam rangka meuwjudkan operasi ini sukses dan bisa memberikan efek yang positif bagi masyakarat," tandasnya. (end)
.
Berita Terpopuler
-
Penginapan terapung desa Muara Muntai Ilir menyediakan 2 kamar tidur dan makanan khas Kutai (Foto: Dedi Baim) Penginapan terapung bisa dijum...
-
Kapolsek Loa Kulu bersama Kanit Reskrim serta anggotanya menunjukkan barang bukti shabu (Foto: Endi) Motif ekonomi menjadi dalih tersangka...
-
19 poket shabu termasuk uang tunai diamankan dari seorang pria berusia 45 tahun di Tenggarong Dok. Resnarkoba Polres Kukar Seorang pria beri...
-
13 titik free hotspot yang dikelola Diskominfo Kukar kini bisa dinikmati masyarakat kota Tenggarong Foto : Dok.Diskominfo Kukar Sejak...
-
Silaturahmi Satgas COVID-19 Kukar dengan tokoh agama serta Camat Se-Kukar secara daring (Foto: Endi) Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Da...
-
Kasat Resnarkoba Polres Kukar IPTU Encek Indrayani menunjukkan shabu milik tersangka DA (Foto: Endi) DA (45) warga Jalan Gunung Belah, Gang ...
Tidak ada komentar: