Kotak Hingga Bilik Suara Mulai Didistribusikan Ke Kecamatan di Kukar

Logistik pemilu 2019 mulai didistribusikan KPU Kukar ke seluruh kecamatan menggunakan truk
Foto: Endi

Kotak suara Pileg dan Pilpres mulai di distribusikan oleh  KPU Kutai Kartanegara (Kukar) ke seluruh kecamatan, Rabu (06/03/2019).

Logistik yang disimpan di gudang KPU Kukar di kawasan Jalan Pesut itu baru didistribusikan ke 16 kecamatan.

"Untuk kecamatan Marangkayu dan Muara Badak akan didistribusikan tanggal 10, karena ketersediaan gudang yang belum siap," terang Sekretaris KPU Kukar Solihin didampingi Kasubag Keuangan dan Logistik Abdul Haris.

Selain kotak suara, logistik pemilu yang didistribusikan berupa bilik suara dan kelengkapan Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Alat kelengkapan TPS itu banyak macamnya, mulai dari alat pengenal, spidol, bantalan, sampai alat pencoblos," rinci Solihin.


Ia menyebutkan, untuk proses pendistribusian, KPU Kukar setidaknya mengerahkan 24 kendaraan truk.

"Untuk kecamatan yang besar seperti Kota Bangun, Samboja dan Tenggarong Seberang membutuhkan dua truk untuk mengangkut kelengkapan logistik, tergantung banyaknya jumlah TPS dan pemilih," beber Solihin.

Pihaknya juga melakukan langkah antisipasi untuk menghindari kerusakan kotak dan bilik suara pemilu berbahan kardus, terutama saat distribusi logistik melalui jalur sungai dan laut.

"Jadi nanti setelah dirakit dan diisi dengan kelengkapannya, kita bungkus dengan plastik pengaman kotak suara supaya tidak basah kalau melewati daerah perairan, waktu pengembalian juga dibungkus plastik," ucapnya.

Saat ditanya apakah ada temuan kotak suara rusak di gudang KPU, hal itu menurutnya baru bisa diketahui saat perakitan dilakukan di masing-masing kecamatan.

"Nanti baru ada laporannya berapa barang yang rusak, kemudian yang tidak layak digunakan akan diganti dan kita usulkan ke KPU Provinsi," katanya.

Dikatakannya lagi, proses pendistribusian kotak suara ini mendapat pengawalan ketat sejumlah personel kepolisian dari Polres Kukar.

"Polres Kukar menugaskan kepada Polsek masing-masing kecamatan untuk mengawal, kecuali Polsek Marangkayu dan Muara Badak itu koordinasinya ke Polres Bontang," jelas Solihin. (end)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top