kutaikartanegaranews »
Advertorial
,
News
»
2018 Mendatang, Kukar Tuan Rumah Latihan Bersama TNI Angkatan Laut Skala Internasional
2018 Mendatang, Kukar Tuan Rumah Latihan Bersama TNI Angkatan Laut Skala Internasional
Posted by Admin Kamis, 16 Maret 2017 |
Advertorial,
News
![]() |
Komandan Lanal Balikpapan Kolonel Laut Irwan SP Siagian saat bertemu Sekda Kukar Foto: Irwan |
Komandan Lanal Balikpapan Kolonel Laut (P) Irwan SP Siagian melakukan pertemuan silaturahmi dengan Sekda Kukar H Marli yang berlangsung di ruang kerja Sekkab, Rabu (15/03) siang.
“Tujuan kami ke Kukar, bersilaturahmi sekaligus meminta izin akan rencana kegiatan Latma berskala internasional di wilayah Kukar pada tahun 2018 mendatang,” katanya.
Menurut Irwan, kegiatan tersebut melibatkan 15 negara seperti Amerika serikat, Australia, New Zealan, Jepang, Korea Selatan, Kanada, dan lainnya.
“Kegiatan latma ini sendiri akan didahului dengan peninjauan oleh tim ke lokasi latihan, termasuk meninjau pelabuhan tempat bersandarnya puluhan kapal perang yang diperkirakan menghabiskan waktu satu pekan dalam manuver atau berputarnya kapal perang,” bebernya.
Irwan berharap, pemerintah daerah mengizinkan lokasinya sebagai tempat latihan bersama nanti, sekaligus dukungan warga atas terlaksananya kegiatan dimaksud.
“Kita juga berharap masyarakat ikut membantu kegiatan tersebut, karna disela-sela latihan akan ada kegiatan sosial kemasyarakatan yang akan diberikan kepada masyarakat seperti perbaikan infrastruktur jalan, pengobatan gratis dan lainnya,” cetusnya.
Sekda Kukar H Marli pun mengapresiasi rencana kegiatan latihan bersama TNI AL berskala internasional itu di wilayah perairan kabupaten Kutai Kartanegara.
“Kami menyambut baik latihan bersama TNI AL skala internasional yang melibatkan 15 negara. Tentunya ini akan memberikan dampak positif bagi daerah, terutama dalam kegiatan sosialnya kepada masyarakat,” ujar Marli.
Untuk diketahui, Latihan bersama (Latma) TNI Angkatan Laut bertajuk Multilateral Komando Exercise tahun 2018 berskala Internasional direncanakan akan berlangsung di Bumi Kalimantan Timur (Kaltim), tepatnya diwilayah pesisir Kecamatan Marang Kukar, termasuk Balikpapan dan Penajem Paser Utara. (adv/kominfo/ir/k2n)
Berita Terpopuler
-
Laksmi, Guru SDN 004 saat praktik mengajar dengan pendekatan baru di SDN 003 Tenggarong Foto : Dok. Tanoto Foundation Jadikan Siswa...
-
Para penari dari Sanggar Tari Bangen Tawai, Desa Sungai Bawang, Kecamatan Muara Badak, saat tampil di acara Pengembangan Budaya Loka...
-
Habib H Abdul Qodir bin Umar Al Hasni ajak warga Kukar jaga persatuan dan mewaspadai aliran radikal (Foto: Endi) Al Habib H Abdul Qo...
-
Rumah Besar saat menjadi tempat perrhelatan pembukaan Pekan Kebudayaan Nasional Kaltim (Foto: Endi) Kediaman kerabat Kesultanan Kutai Kartan...
-
Kapolres Kukar yang baru AKBP Hari Rosena (kiri) dan AKBP Arwin Amrih Wientama (kanan) (Dok. Humas Polres Kukar) Pergantian Kapolres Kutai K...
Tidak ada komentar: