kutaikartanegaranews »
News
,
Pariwisata
,
Wisata
»
Tenun Ulap Doyo dan FB Visiting Kukar Masuk Nominasi API 2018
Tenun Ulap Doyo dan FB Visiting Kukar Masuk Nominasi API 2018
Setelah Erau dinobatkan sebagai Juara I Festival Budaya Terpopuler 2016 dan Pulau Kumala Juara II Tujuan Wisata Baru Terpopuler 2017, Kutai Kartanegara (Kukar) kembali masuk dalam daftar nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) 2018.
"Di tahun 2018 ini, ada 2 kategori yang masuk dari Kukar yakni Tenun Ulap Doyo untuk kategori Cinderamata Terpopuler dan facebook Visiting Kutai Kartanegara sebagai Promosi Digital Terpopuler," terang Kepala Dinas Pariwisata Kukar, Sri Wahyuni, Jumat (13/07).
Kepada media ini Sri mengatakan, voting sudah dibuka sejak 1 Juni lalu dan akan ditutup pada bulan Oktober 2018 mendatang. "Mohon dukungan seluruh masyarakat untuk voting dua kategori tersebut," ucapnya.
Caranya, lanjut Sri, dengan mengirimkan sms, ketik API 7I kirim ke 99386 untuk dukungan Tenun Ulap Doyo atau dengan mengunjungi tautan kategori Cinderamata Terpopuler.
"Dan ketik API 13I kirim ke 99386 untuk dukungan FB visitingkukar atau klik link kategori Promosi Digital Terpopuler," sebutnya.
"Dan ketik API 13I kirim ke 99386 untuk dukungan FB visitingkukar atau klik link kategori Promosi Digital Terpopuler," sebutnya.
Untuk diketahui, API merupakan ajang pariwisata terpopuler Indonesia yang diadakan setiap tahun dan didukung penuh oleh Kementerian Pariwisata RI. Kegiatannya dilakukan dalam bentuk pemberian penghargaan kepada Obyek dan Tujuan Wisata Terpopuler di Indonesia.
Ajang apresiasi pilihan masyarakat (people choice) ini secara langsung mengajak dan melibatkan peran serta seluruh elemen masyarakat daerah dari Kabupaten, Kota, hingga di Provinsi untuk bekerja bersama-sama memberikan apresiasi, serta menjadikan pariwisata daerahnya menjadi yang terbaik dan terpopuler.
Kegiatan yang bertujuan mengangkat potensi pariwisata mulai dari perkotaan hingga pelosok daerah di Indonesia ini, akan terus dikembangkan lebih baik dalam upaya meningkatkan kunjungan wisatawan nusantara serta mancanegara. (end)
Berita Terpopuler
-
Otortita IKN bersama FKUI gelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan mata dan ibu hamil (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA - Otorita Ibu ...
-
Letkol Inf Jansen P Nainggolan dan Letkol Czi Bayu Kurniawan didampingi Kasdim Mayor Inf A Inkiriwang Foto : R Hidayat Setelah bert...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
-
Kontingen Nusantara akan menjadi tamu kehormatan pada penyelenggaraan PON XXI di Aceh-Sumut (Dok. Humas Otortita IKN) BALIKPAPAN - Kontingen...
-
Kapolres Kukar AKBP Heri Rusyaman meninjau apel pengamanan pilkada serentak tahun 2024-2025 (Dok. Humas Polres Kukar) Dalam rangka pengamana...
Tidak ada komentar: