Beragam Kegiatan Tandai Puncak Peringatan Hari Juang TNI AD di Tenggarong

Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto melepas peserta jalan santai Hari Juang TNI AD
(Foto: Endi)

Puncak peringatan sekaligus syukuran Hari Juang TNI AD 2019 Kodam VI/Mulawarman ditandai beragam kegiatan di halaman kantor Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Minggu (15/12) pagi tadi.


Usai senam bersama, Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto melepas jalan santai yang diikuti sekitar 2.500 peserta dari personel TNI-Polri, serta berbagai elemen masyarakat dengan rute sejauh 2,5 Km. 

Selain Pangdam, turut serta dalam jalan santai tersebut Danrem 091/ASN Brigjen TNI Widi Prasetijono, Dandim 0906/Tgr Letkol Inf Charles Alling, Kapolres Kukar AKBP Andrias SN, serta Bupati Kukar Edi Damansyah didampingi Sekda Sunggono.


Pada puncak peringatan Hari Juang TNI AD ini juga digelar bazaar murah, dilanjutkan bakti sosial khitanan massal dan donor darah yang diikuti sekitar 500 orang, hiburan rakyat sekaligus pembagian doorprize.

Bakti sosial donor darah pada puncak Hari Juang TNI AD di ruang serba guna kantor Bupati Kukar
(Foto: Endi)

"Kegiatan ini dilakukan semata-mata sesuai slogan bahwa TNI Angkatan Darat Adalah Kita. Artinya prajurit-prajurit saya adalah berasal dari rakyat dan memang untuk rakyat," terang Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto kepada awak media.

Sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan karya bakti rehab rumah ibadah di kecamatan Tenggarong dan Tenggarong Seberang, penanaman pohon secara massal di kecamatan Muara Jawa, pengobatan massal Klinik Terapung dan pembagian sembako gratis di kecamatan Sebulu. 


"Semua kegiatan yang berkaitan dengan peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat ini adalah bagaimana caranya kita mensejahterkan masyarakat melalui kegiatan seperti bakti sosial," ucap Mayjen Subiyanto.

Selaku Pangdam VI Mulawarman, dirinya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh masyarakat dan jajaran pemerintah daerah atas terselenggaranya rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang TNI AD yang dipusatkan di Kukar.

"Terutama Bapak Bupati dan Forkopimda yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan hari Juang ini. Tentunya ini harus kita pelihara sinergitas yang sudah ada antara TNI-Polri dengan pemerintah daerah untuk memajukan daerah kita ini." cetusnya. (end)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top