kutaikartanegaranews »
COVID-19
,
News
»
Kasus Baru Per 25 Juni 2020, 2 Karyawan Perusahaan Migas di Samboja Positif COVID-19
Kasus Baru Per 25 Juni 2020, 2 Karyawan Perusahaan Migas di Samboja Positif COVID-19
Jubir gugus tugas COVID-19 Kukar umumkan 2 kasus baru positif COVID-19 per 25 Juni 2020 (Foto: Endi) |
Penambahan kasus baru terkonfirmasi positif COVID-19 di Kutai Kartanegara (Kukar) kembali diumumkan pada Kamis (25/06) malam.
Melalui zoom meeting, juru bicara gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 Kukar, Martina Yulianti, mengatakan, kasus tambahan hari ini sebanyak 2 orang.
"KK-67, jenis kelamin laki-laki, usia 30 tahun, dari kecamatan Samboja. Merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG), terkonfirmasi positif dari hasil pemeriksaan PCR swab tenggorok tanggal 24 Juni 2020," bebernya.
Selanjutnya KK-68, laki-laki, usia 40 tahun, dari kecamatan Samboja. Merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG), terkonfirmasi positif dari hasil pemeriksaan PCR swab tenggorok tanggal 24 Juni 2020.
"KK-68 ini pelaku perjalanan dari luar Kaltim dan merupakan pegawai (karyawan, red) pada perusahaan migas yang terdapat di daerah Samboja. Kemudian untuk KK-67 juga merupakan pegawai perusahaan migas dan kita sedang menelusuri kontak eratnya," kata Yuli.
Ditambahkan lagi, sejak dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19, KK-67 langsung menjalani karantina di Asrama Atlet, Tenggarong Seberang, sementara KK-68 dirawat di RS Pertamina Balikpapan.
"Dengan demikian sampai hari ini terdapat 68 kasus terkonfirmasi positif dan 5 orang sedang menjalani perawatan serta 63 kasus dinyatakan telah sembuh," demikian disampaikannya. (end)
Berita Terpopuler
-
Letkol Inf Jansen P Nainggolan dan Letkol Czi Bayu Kurniawan didampingi Kasdim Mayor Inf A Inkiriwang Foto : R Hidayat Setelah bert...
-
Talent TKC 2024 dengan tampilan kostum baru bertemakan Hudoq, Kedang Ipil, dan Burung Ruai (Foto: Endi) Penyelenggaran Tenggarong Kutai Carn...
-
Kontingen Nusantara akan menjadi tamu kehormatan pada penyelenggaraan PON XXI di Aceh-Sumut (Dok. Humas Otortita IKN) BALIKPAPAN - Kontingen...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
-
Paslon peserta Pilkada Kukar 2024-2029 menunjukkan nomor urut hasil sidang pleno KPU Kukar (Foto: Endi) Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan W...
Tidak ada komentar: