Police Goes To Campus Ditlantas Polda Kaltim Sambangi Unikarta

Universitas Kutai Kartanegara bekerja sama dengan Ditlantas Polda Kaltim, menggelar Police Goes To Campus
Foto: Endi

Dalam rangka memperingati Dies Natalies ke-32, Universtas Kutai Kartanegara (Unikarta) bekerja sama dengan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kalimantan Timur, menyelenggarakan kegiatan Police Goes To Campus dengan tema Mahasiswa Bicara, Kamis (26/05) kemarin.

"Kegiatan kemitraan ini memang kita gagas untuk memberikan kesadaran berlalu lintas, kemudian nanti akan ada kerja sama yang kita dorong agar nantinya mahasiswa menjadi teladan berlalu lintas," terang Rektor Unikarta, DR Sabran.

Sabran mengatakan, selain lalu lintas, kedepannya Unikarta juga akan menjalin kerjasama untuk pemberdayaan mahasiswa termasuk pembelajaran pengetahuan informasi tentang bahaya narkoba dan radikalisme.

Terkait kegiatan ini, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Kaltim Kombes Pol Arief Prapto Santoso berharap, mahasiswa dapat berperan aktif dan menjadi pelopor program keselamatan berlalu lintas.

"Karena berdasarkan data nasional, korban laka lantas juga berasal dari kalangan mahasiswa dan pelajar," sebutnya.

Menurutnya, Mahasiswa dan pelajar merupakan generasi muda yang sangat potensial, sehingga pihaknya mempunyai kewajiban untuk mencegah agar tidak menjadi korban dalam kecelakaan lalu lintas.

Arief menambahkan, Sesuai tema, Police Goes To Campus memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk lebih banyak berbicara dan menyampaikan pikirannya dalam hal keselamatan berlalu lintas."Karena mahasiswa kita butuhkan pikirannya untuk memikirkan bangsa ini kedepan," ujarnya.

Sementara itu Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kukar Wiyono, mengapresiasi dan sangat mendukung kegiatan ini.

"Sesungguhnya kegiatan-kegiatan seperti ini sangat kita butuhkan untuk membangun mental disiplin serta budaya berlalu lintas yang baik pada generasi muda kita dan khalayak lebih luas. Bahkan disiplin berlalu lintas dapat menjadi cermin mentalitas disiplin warga sebuah kota atau negara," tuturnya.

Acara yang berlangsung dihalaman kampus Unikarta ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Kaltim H Awang Faroek Ishak yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pendidikan dan Kebudayaan, Dr Sigit Muryono ditandai dengan penandatanganan MOU (Memorandum Of Understanding) antara Rektor Unikarta dan Dirlantas Polda Kaltim.

Disampaikan Sigit, Police Goes To Campus merupakan sebuah terobosan yang bagus. Ia berharap kegiatan seperti ini juga dilakukan di semua perguruan tinggi yang ada di Kaltim."Nanti juga perlu ada Police Goes To School sebagai sarana sosialisasi dan antisipasi untuk memunculkan kewaspadaan berlalu lintas di kalangan pelajar," pintanya.

Dalam kegiatan yang berlangsung sekitar 4 jam tersebut, juga digelar debat seputar pelaksanaan aturan lalu lintas yang diikuti oleh mahasiswa Unikarta, Sekolah Tinggi Teologi (STT) Tenggarong, dan Universitas Widyagama Samarinda.

Hadir dalam acara Police Goes To Campus, Jajaran Ditlantas Polda Kaltim, Wakapolres Kukar, Kepala Dinas Pendidikan provinsi Kaltim, Ketua Organda Kaltim, serta Ketua Dinas Perhubungan provinsi Kaltim. (end)

Penandatanganan MOU oleh Dirlatas Polda Kaltim, Kombes Pol Arief Prapto Santoso dan Rektor Unikarta DR Sabran
Foto: Endi






















Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top