Truk Tronton Alami Kecelakaan Tunggal di Desa Kahala

Truk tronton bermuatan kayu alami kecelakaan tunggal di Jalan Loa Surut, Desa Kahala, Kecamatan kenohan
Foto: Istimewa

Diduga out of control, sebuah mobil truk tronton Hino dengan nomor polisi BM 8599 SU warna hijau mengalami Laka (Kecelakaan) Lantas tunggal di jalan Loa Surut, Desa Kahala, Kecamatan Kenohan, Kukar, Sabtu (15/07) kemarin.

Peristiwa ini terjadi sekira pukul 17.00 Wita, saat itu pengemudi truk Suyatman (37) karyawan PT Citra Cemerlang yang tinggal di Desa Hambau, RT 06, Kecamatan Kembang Janggut, sedang membawa muatan.

"Pengemudi truk tengah mengangkut kayu akasia milik perusahaan PT Acacia Andalan Utama. Pada saat di TKP jalan Loa Surut dalam kondisi banjir," terang Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen melalui Paur Subbag Humas IPTU Sabar.

Dikatakan Sabar, karena terlalu mengambil posisi ke kiri maka akhirnya ban truk tronton sebelah kiri langsung amblas. "Akibatnya pengemudi tidak bisa mengendalikan mobil sehingga truk tronton langsung rebah ke parit kiri jalan," ucapnya.

Meski demikian, sambung Sabar, kejadian ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa, namun kerugian materil akibat kejadian ini ditaksir sekitar Rp 30 juta. 

"Dari hasil olah TKP dilapangan, kecelakaan terjadi karena kurang hati-hatinya pengemudi mobil truk tronton dalam mengemudikan kendaraan. Namun pengemudi dalam keadaan sehat jasmani dan rohani " jelas Sabar.

Ditambahkannya, sebelum terjadi kecelakaan, truk tronton dalam keadaan baik dan layak jalan. Sedangkan kondisi badan jalan di lokasi kejadian lurus menurun serta tanah yang basah karena banjir.

"Lingkungan sekitar TKP sendiri merupakan kawasan sepi penduduk, sedangkan kondisi cuaca saat itu cerah, tetapi di lokasi tersebut tidak terdapat rambu-rambu lalu lintas," beber Sabar. (end)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top