Polisi Temukan 9 Paket Sabu Dari Seorang Pria di Bangun Rejo
Polisi mengamankan sabu dan barang bukti lainnya dari tangan Ir warga desa Bangun Rejo RT 30 Foto: Istimewa |
Pelaku penyalahgunaan narkoba seakan tak ada jeranya, buktinya seorang pria beinisial Ir (37) nekat menyimpan narkotika golongan 1 dirumahnya. Akibatnya ia dibekuk polisi pada Rabu (29/08) lalu.
Ir diringkus petugas di kediamannya di Desa Bangun Rejo, RT 30, Kecamatan Tenggarong Seberang (Simpang Kitadin) setelah adanya laporan warga yang mencurigai pelaku kerap melakukan transaksi narkoba.
"Setelah dilakukan lidik, pada jam 19.00 Wita dilanjutkan dengan penggeledahan di rumah bagian kamar pelaku," terang Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar melalui Kapolsek Tenggarong Seberang IPTU Adyama Baruna Pratama.
Saat digeledah, sambungnya, didapati barang berupa serbuk putih yang diduga sabu - sabu, dikemas dalam plastik bening dan ditaruh diatas kasur sebanyak 8 paket. Sedangkan 1 paket dimasukkan pelaku kedalam kantong celana bagian depan sebelah kanan.
"Anggota langsung mengamankan barang bukti 9 poket sabu - sabu dengan berat bruto 2,3 gram. Kemudian 2 bandel plastik klip, 1 buah sendok plastik terbuat dari sedotan, 1 buah pipet kaca dan 1 buah korek api gas," kata Kapolsek.
Pelaku yang tak tamat SD itu pun langsung digelandang beserta barang bukti untuk dibawa ke Polsek Tenggarong Seberang guna dilakukan proses hukum lebih lanjut. (end)
Berita Terpopuler
-
Konfrensi pers kasus penculikan tiga anak dibawah umur yang terjadi di kecamatan Kenohan (Foto: Endi) Pengungkapan kasus tindak pidana pencu...
-
Otortita IKN bersama FKUI gelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan mata dan ibu hamil (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA - Otorita Ibu ...
-
Kepala Divisi Logistik dan Tim Trnasisi HPK Kementerian PUPR Yudha Ramdhani Lubis (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA –Menanggapi sejumlah la...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
-
Letkol Inf Jansen P Nainggolan dan Letkol Czi Bayu Kurniawan didampingi Kasdim Mayor Inf A Inkiriwang Foto : R Hidayat Setelah bert...
Tidak ada komentar: