kutaikartanegaranews »
Hukum
,
News
»
Kunker ke Polres Kukar, Wakapolda Kaltim Berikan Sejumlah Arahan
Kunker ke Polres Kukar, Wakapolda Kaltim Berikan Sejumlah Arahan
Didampingi Kapolres Kukar, Brigjen Pol Lukman Wahyu Hariyanto (kiri) berikan sejumlah arahan Foto: Humas Polres Kukar |
Wakapolda Kalimantan Timur (Kaltim) Brigjen Pol Lukman Wahyu Hariyanto melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Mako Polres Kutai Kartanegara (Kukar), Jumat (24/08) pagi.
Orang nomor dua di jajaran Polda Kaltim ini tiba bersama rombongan pukul 08.40 Wita dan disambut langsung oleh Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar beserta Pejabat Utama (PJU).
Kunjungan kerja Wakapolda diawali dengan penyerahan hewan kurban berupa 1 ekor sapi yang disumbangkan Polda Kaltim kepada Ustadz H Abu Ali, pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Falah, Kelurahan Maluhu, Kecamatan Tenggarong.
Selanjutnya, didampingi Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar, Wakapolres Kompol Wiwit Adisatria sera para PJU, Brigjen Pol Lukman Wahyu Hariyanto mengikuti kegiatan video conference (vidcon) dari Mabes Polri.
Selain menyerahkan hewan kurban Idul Adha 1439 H, kunjungan Kerja Wakapolda Kaltim kali ini juga untuk mengecek pelaksanaan Operasi Mantap Praja dan Satgas Nusantara 2018, sekaligus memberikan arahan kepada seluruh anggota Polres serta Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Kukar.
Wakapolda juga menyerahkan sumbangan hewan kurban kepada Pimpinan Ponpes Darul Falah, Maluhu Foto: Humas Polres Kukar |
"Kegiatan Bhabinkamtibmas agar ditingkatkan karena seorang Bhabinkamtibmas adalah Kapolri Tingkat Desa di Desa Binaannya," ujar Wakapolda saat memberikan arahan di ruang Catur Prasetya.
Dalam pengarahan yang juga dihadiri Kanit Binmas dan Kanit Intelkam Polsek jajaran Polres Kukar, Brigjen Pol Lukman Wahyu Hariyanto, meminta agar setiap anggota meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak terorisme.
"Penanggulangan terorisme agar selalu diwaspadai, baik pergerakan maupun jaringannya,"pintanya.
Wakapolda juga menekankan Program dari Kapolri yakni kegiatan Satgas Nusantara untuk tetap dilaksanakan. Tak lupa ia berpesan agar seluruh anggota menjauhi Narkotika dan Obat-obat berbahaya (Narkoba). "Kepada seluruh anggota Polri dan keluarganya agar menjauhi Narkoba," tegasnya.
Tak hanya memberikan pengarahan, Wakapolda juga memberikan hadiah berupa uang tunai dengan cara menguji kemampuan anggota Bhabinkamtibmas dalam mengucapkan Tri Brata dan Catur Prasetya serta pertanyaan seputar tugas pokok Bhabinkamtibmas. (Aba - 007/end ).
Berita Terpopuler
-
Konfrensi pers kasus penculikan tiga anak dibawah umur yang terjadi di kecamatan Kenohan (Foto: Endi) Pengungkapan kasus tindak pidana pencu...
-
Otortita IKN bersama FKUI gelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan mata dan ibu hamil (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA - Otorita Ibu ...
-
Kepala Divisi Logistik dan Tim Trnasisi HPK Kementerian PUPR Yudha Ramdhani Lubis (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA –Menanggapi sejumlah la...
-
Warga lokal dari berbagai elemen di Kaltim turut berpartispasi dalam peringatan HUT RI ke-79 di IKN (Dok. Humas Ototrita IKN) NUSANTARA – Up...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
Tidak ada komentar: