kutaikartanegaranews »
Kaltim
,
Kodim
,
News
»
Kukar Pusat Peringatan Hari Juang TNI AD Kodam VI/Mulawarman, Ini Agendanya
Kukar Pusat Peringatan Hari Juang TNI AD Kodam VI/Mulawarman, Ini Agendanya
Komandan Kodim (Dandim) 0906/Tenggarong Letnan Kolonel Infantri Charles Alling (Foto: Endi) |
Peringati Hari Juang TNI Angkatan Darat (AD) 2019, Kodam VI Mulawarman akan menggelar serangkaian kegiatan yang dipusatkan di wilayah Kodim 0906/Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar).
Dandim 0906/Tenggarong Letkol Inf Charles Alling mengatakan, pada Selasa (10/12) besok, akan dilaksanakan karya bakti yakni normalisasi sungai dan drainase, pembersihan atau rehab mesjid dan gereja di kecamatan Tenggarong, serta pura di Tenggarong Seberang.
"Kegiatan normalisasi sungai dan drainase diikuti 500 peserta dari unsur TNI-Polri, Pemda, Ormas, dan warga setempat. Sasarannya membersihkan sampah dan rumput serta mengangkat sedimen," jelasnya.
Di hari yang sama, kata Alling, sebanyak 500 orang akan melakukan penanaman 1.000 bibit pohon jenis sengon, trambesi, matoa, rambutan, sirsak, jambu batu dan jambu agung, di kelurahan Dondang, kecamatan Muara Jawa.
"Memang dominan dari TNI, tapi juga ada unsur masyarakat, termasuk anak-anak sekolah. Penanaman pohon ini agak unik, nanti beberapa anggota TNI melakukan penanaman dengan cara rappelling di sebagian medan terjal," ungkapnya.
Kemudian pada Kamis (12/12), akan digelar pengobatan massal bertajuk Klinik Terapung di dermaga Sebulu Modern dengan memanfaatkan tim medis yang dimiliki Kodim 0906/Tenggarong.
Alling menyebutkan, kegiatan ini untuk mengembangkan aksi yang adaptif dengan mempertimbangkan tipologi Kukar yang dominan merupakan wilayah perairan.
"Kodim 0906/Tengarong hadir untuk memperhatikan kesehatan masyarakat. Disamping itu pada saat yang bersamaan juga dilaksanakan pembagian sembako gratis sebanyak 250 paket bagi masyarakat yang memerlukan," bebernya.
Puncak acara dilaksanakan di halaman kantor Bupati Kukar pada Minggu (15/12) mulai pukul 09.00 Wita, dan akan dihadiri Pangdam VI Mulawarman beserta jajaran sekaligus membuka rangkaian kegiatan bakti sosial.
"Nanti ada donor darah untuk 200 orang, khitanan massal 500 orang anak usia SD, bazaar murah sekaligus hiburan rakyat," sambung Alling.
Hari Juang TNI AD tahun ini mengusung tema "TNI AD Adalah Kita" yang merupakan perwujudan dari jati diri TNI sebagai prajurit pejuang sekaligus prajurit rakyat.
"Kegiatan tahun ini harus kita aktualisasikan dengan kegiatan yang pro aktif dan bersama-sama dengan rakyat," demikian jelasnya. (end)
Berita Terpopuler
-
Konfrensi pers kasus penculikan tiga anak dibawah umur yang terjadi di kecamatan Kenohan (Foto: Endi) Pengungkapan kasus tindak pidana pencu...
-
Otortita IKN bersama FKUI gelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan mata dan ibu hamil (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA - Otorita Ibu ...
-
Kepala Divisi Logistik dan Tim Trnasisi HPK Kementerian PUPR Yudha Ramdhani Lubis (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA –Menanggapi sejumlah la...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
-
Warga lokal dari berbagai elemen di Kaltim turut berpartispasi dalam peringatan HUT RI ke-79 di IKN (Dok. Humas Ototrita IKN) NUSANTARA – Up...
Tidak ada komentar: