Gerbong Mutasi Edi-Rendi Mulai Bergulir, 217 Pejabat Administrator dan Pengawas Dilantik
Pelantikan pejabat Administrator dan Pengawas di ruang serba guna kantor Bupati Kutai Kartanegara (Foto: Istimewa) |
Pasca 6 bulan dilantik pada 26 Februari 2021 lalu, Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah dan Wakil Bupati Rendi Solihin mulai menggulirkan mutasi gelombang pertama, Senin (06/09/2021) sore.
Baca Juga: Enggan Terburu-buru, Edi Damansyah Ingin Penempatan Pejabat Bisa Perkuat Visi Misi Kepala Daerah
Bertempat di ruang serba guna kantor Bupati Kukar, Edi memimpin pelantikan serta pengambilan sumpah pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemkab Kukar secara langsung dan virtual dengan protokol kesehatan (prokes) ketat.
Hadir Sekda Kukar Sunggono selaku Ketua Tim Penilai Kinerja (TPK), para Asisten dan Staf Ahli. Didampingi Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin, Edi mengatakan jika mutasi pejabat merupakan tuntutan organisasi pemerintah.
"Mutasi, rotasi, promosi, itu adalah hal lumrah dan harus dilakukan dalam suatu organisasi. Jadi menyikapi hal ini (mutasi, red) tidak usah berlebihan, tidak usah menduga macam-macam," ujarnya.
Dia bersama Wakil Bupati Rendi Solihin telah bersepakat untuk menata birokrasi dan manajemen ASN sesuai koridor aturan main, dengan harapan akan menumbuhkan semangat kompetisi di lingkungan Pemkab Kukar. Ia pun meminta agar tidak ada anggapan atau aspek lain dalam mutasi ini apalagi dikaitkan dengan Pilkada.
"Pada kesempatan ini saya juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada DPRD Kutai Kartanegara, karena di beberapa kesempatan rapat paripurna, pandangan beberapa Fraksi memberikan sorotan yang sangat besar terhadap bagaimana pemerintah kabupaten Kutai Kartanegara menata ASN, beberapa Fraksi menyarankan agar ASN ini merata di setiap kecamatan dan kelurahan," kata Edi.
Terhitung sejak digulirkannya mutasi hari ini, Pemkab Kukar akan mulai menata dan mendistribusikan ASN ke tingkat kecamatan serta kelurahan, hal tersebut didasarkan pada masih kurangnya pejabat struktural maupun fungsional pada tingkatan tersebut.
"Kalau dalam penetapan kalian ditugaskan di kecamatan, kelurahan, jangan ada pemikiran bahwa kami membuang kalian, ini hanya bagian dari kita untuk menata, karena bagaimana layanan kepada masyarakat itu akan berkualitas dan baik, salah satu faktornyanya adalah bagaimana SDM ASN berada secara merata," tegasnya.
Ada 217 pejabat yang dilantik, dia pun meminta seluruh pejabat Administrator maupun Pengawas yang telah diambil sumpahnya agar bekerja dengan sungguh-sungguh disertai itikad dan niat baik.
"Saya ingin saudara-saudara yang sudah ditempatkan lakukan perubahan di unit kerja-masing-masing. Lakukan perbaikan, karena tuntutan saat ini sangat cepat akan perubahan. Pejabat Administrator dan Pengawas saya berharap agar mampu mengembangkan kompetensinya secara mandiri, karena pemerintah kabupaten sangat terbatas untuk menyelenggarakan Diklat (Pendidikan dan pelatihan)," cetus Edi.
Berita Terpopuler
-
Otortita IKN bersama FKUI gelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan mata dan ibu hamil (Dok. Humas Otorita IKN) NUSANTARA - Otorita Ibu ...
-
Zahra bersama 14 putra putri terbaik Kalimantan mendapat Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (Dok. Humas Pertamina Hulu Indonesia) Balikpapan – P...
-
Letkol Inf Jansen P Nainggolan dan Letkol Czi Bayu Kurniawan didampingi Kasdim Mayor Inf A Inkiriwang Foto : R Hidayat Setelah bert...
-
Konfrensi pers kasus penculikan tiga anak dibawah umur yang terjadi di kecamatan Kenohan (Foto: Endi) Pengungkapan kasus tindak pidana pencu...
-
Warga lokal dari berbagai elemen di Kaltim turut berpartispasi dalam peringatan HUT RI ke-79 di IKN (Dok. Humas Ototrita IKN) NUSANTARA – Up...
Mutasi/ Pelantikn pejabat Adminitrator dan Pengawas dilingkungan Pemkab Kukar sdh dilakukan oleh Bupati Kukar, semoga para ASN yg sdh dilantik dapat menjalankan tugas dg AMANAH, sesuai Visi, Misi Bupati. Wakil Bupati Kukar.
BalasHapus